Jumat, 27 Maret 2015

Mengajarkan Anak Keterampilan Dasar (4 tahun)



Bagaimana saya bisa tahu anak saya sudah siap untuk bersekolah atau belum?
Nah, mari kita cari tau apa saja yang dapat menunjukan anak sudah siap untuk mendapat pelajaran di luar lingkungan rumah atau belum.

Sebelum si empat tahun mulai bersekolah pastikan dia sudah menguasai beberapa keterampilan. Namun bunda, anak bunda akan berkembang sesuai dengan kemampuannya sendiri, tapi sebenarnya keterlibatan Bunda serta dorongan bunda sangat membantu dia menyiapkan diri untuk menghadapi sebagian keadaan dan kegiatan di luar rumah (sekolah).

Sebelum sekolah sebaiknya anak sudah mampu:

  • Mendengarkan perintah dan berkonsentrasi saat mengerjakan sesuatu.

  • Duduk tenang saat memang di perlukan, tidak terlalu hiper akif.

  • Dia sudah bisa menggunakan toilet dengan mandirri, termasuk menyiram dan mencuci bersih tangannya.

  • Memegang pensil atau crayon dengan baik.

  • Mengajukan pertanyaan dan menjawab pertanyaan dengan baik.

  • Mampu memecahkan masalah saat marah atau frustasi tanpa bersikap agresif

  • Mampu melakukan tugas sederhana tanpa bantuan orang lain, seperti contoh, dia mampu memasukan barang-barangnya sendiri kedalam tas.

  •  Dia mampu menyusun puzzle bersama

  • Mencoba mmenggunting sesuatu dengan rapi.

  • Dia bisa berlari, melompat dan memanjat

  • Memakai dan melepas sepatunya yang memakai pelekat velcro

  • Memberi tahu nama panggilan dan nama lengkapnya serta mampu mengerti berapa usianya.

  • Si empat tahun mampu menyanyikan beberapa lagu dan sajak anak-anak.

  • Menceritakan kembali cerita yang di kenalnya.

Namun Bunda, jka anak bunda belum mampu melakukan sebagian besar dari keterampilan  tersebut. Anda bisa mengajarinya dengar rutin hingga dia terbiasa dan mengerti.



  • Mendorong kemandirian, jangan dulu menjadikan kegiatan hariannya sebagai kewajiban atau menekannya untuk melakukan sesuatu yang berkaitan dengan keperluan pribadinya, tapi  jadikan kegiatan hariannya sebagai kesempatan belajar yang menyenangkan karena seperti sedang bermain, seperti memakai sepatu bersama sat mau pergi.

  • Ajarkan anak tentang detail pribadinya, misalnya bunda mengajarinya untuk mengenalkan nama lengkap serta usianya.

  • Pastikan anak memiliki teman bermain, bermain dengan anak lain akan membantu anak menjalin keakraban serta mengajarkan anak untuk ketermpilan berbagi dan negosiasi.

  • Ajarkan si empat tahun untuk duduk dengan tenang dan berkonsentrasi, berlatihlah selama Bunda berada dalam Mobil, ruang tunggu dokter atau bahkan ketika si empat tahun sedang sedang duduk di meja mengerjakan kegiatan yang tenang, seperti menggunting.

  • Membuat prakarya bersama, bunda jangan hanya melihat atau mengacuhkan si empat tahun saat sedang menggunting sesuatu, cobalah duduk bersama dan melakukan hal yang dapat membuatnya semakin terbiasa dengan kertas, hal yang dapat bunda lakukan bersama misalnya adalah seperti menggunting, menempel kertas pada kotak, dan menggambar bersama, hal ini di lakukan agar anak merasa percaya diri mengguakan peralatan atau perlengkapan kecil.

0 komentar:

Posting Komentar